Pada artikel sebelumnya kita sudah membahas U.A. Mighty Slugger, U.A.
Perfect Ace, U.A. Stadium, dan U.A. Midfielder. Selanjutnya kita
akan bahas U.A. berikut ini:
U.A. Goalkeeper
You can Special Summon this card (from your hand) by returning 1 “U.A.” monster you control to the hand, except “U.A. Goalkeeper”. You can only Special Summon “U.A. Goalkeeper” once per turn this way. Once per turn, during your opponent’s turn: You can target 1 “U.A.” monster you control; once during this turn, it cannot be destroyed by battle or card effects (this is a Quick Effect).
Ok, kita mulai membahas monster pertama Level 6 U.A.! Tetap
seperti U.A. sebelumnya yang membutuhkan 1 tribute, seperti duo U.A. yang
pertama (U.A. Mighty Slugger dan U.A. Perfect Ace), tapi sekilas effect
kartu ini tidak terlihat bisa berguna dalam deck. Kenapa tidak terlihat berguna??
Semua itu karena 1 alasan – kartu ini tidak bisa melindungi U.A. Stadium dengan
effectnya. Pada akhirnya, seluruh tujuan dan eksistensinya dalam deck sangat
terkait dengan U.A. Midfielder. Tugas utama dari U.A. Goalkeeper ini adalah
untuk menjaga monster U.A. di field agar tetap lebih dari satu. Karena memiliki
2 monster U.A. di field itu sangat sulit, makanya U.A. Goalkeeper bertugas
menjaga U.A. Midfielder dari kehancuran setiap giliran sebelum di tukar dengan
U.A. Perfect Ace.
Jadi kenapa memiliki 2 monster U.A. itu sangat penting? Semua
itu karena kartu ini masih penting untuk mempertahankan kemampuan menyerang dari
U.A. Midfielder. Kita tidak akan bisa melakukan kombo 3 serangan dengan hanya
memiliki 1 monster, karena U.A. Midfielder mengharuskan mengembalikan U.A.
monster lain yang kita kontrol ke tangan. Tapi masih ada satu lagi keuntungan
yang bisa kita dapatkan, mempertahankan lebih dari 1 U.A. monster yang face up akan
memberikan kita peluang untuk bisa summon lebih dari 1 U.A. Perfect Ace pada
giliran berikutnya. Bagi kebanyakan deck, terutama sekarang, masih sulit untuk
memiliki 1 Perfect Ace. Apa lagi 2 kan? Pastinya akan menjadi tugas yang sulit.
Seperti yang sudah sering di katakan, U.A. condong menggunakan strategi yang
aggresif, jadi winning condition untuk deck U.A. itu bukan bertahan tapi
menyerang. Seperti pepatah, “Pertahanan terbaik adalah serangan yang kuat” dan
itu tentu saja akan didukung oleh Equip Spells paling mendukung serangan
yang pernah di cetak.
U.A. Powered Jersey
Equip only to a “U.A.” monster. It gains 1000 ATK and DEF, also if it battles an opponent’s monster, any battle damage it inflicts to your opponent is doubled. If the equipped monster destroys a monster by its attack: It can make a second attack during this Battle Phase. During your Standby Phase: Banish the equipped monster. If this card is sent to the Graveyard because the equipped monster returned to the hand: You can return this card to the hand.
Kartu ini adalah salah satu alasan untuk mencoba menggunakan
deck U.A.. Jika kita baca kembali kemampuan menyerang dari U.A. Midfielder, kartu
ini bisa menggantikan semua kemampuan itu. Contoh sederhananya, Jersey +
Slugger = OTK di berbagai situasi jika lawan memiliki monster dalam posisi
Attack di field dan hanya memiliki ATK 1700 atau kurang, dan U.A. Slugger di
special summon ketika ada U.A. Stadium, maka akan pas 8000 damage dengan U.A. Slugger
mencegah kartu atau effect apapun mengganggu ketika menyerang. Kombo ini sangat
kondisional karena U.A. Powered Jersey ini tidak bisa di ambil dengan effect
U.A. Stadium. Namun ini hanyalah salah satu kombo dalam deck U.A. ini jadi
tidak perlu bergantung pada kombo Jersey + Slugger.
U.A. Playmaker
You can Special Summon this card (from your hand) by returning 1 “U.A.” monster you control to the hand, except “U.A. Playmaker”. You can only Special Summon “U.A. Playmaker” once per turn this way. When another “U.A.” monster you control declares an attack: You can have this card lose exactly 800 ATK, and if it does, your attacking monster gains 800 ATK.
Pertama kali kemunculan kartu ini banyak orang mengira U.A.
Playmaker merupakan monster yang kurang berguna dalam deck U.A.. Monster ini
mungkin Level 8, tapi tetap dikemas dengan memiliki kekuatan serangan yang
mendukung strategi menyerang U.A. deck untuk menyerang balik para boss monster
lawan. Monster ini memiliki 2600 ATK, yang terbesar dari monster U.A., dan bisa
naik menjadi 3100 dengan bantuan U.A. Stadium.
Aturan pertama untuk U.A. Playmaker sangat sederhana yaitu jangan pernah
mencoba summon dia dengan Tribute. Aturan kedua adalah alas an menggunakan
monster ini yaitu selalu pasangkan dengan U.A. Midfielder. Aturan yang terakhir
ialah jika tidak bisa mengeluarkan U.A. Midfielder dan U.A. Playmaker secara
bersamaan, maka tidak ada alasan untuk mengambil U.A. Playmaker menggunakan U.A.
Stadium.
Jadi apa yang menjadi tujuan U.A. Playmaker yang sebenarnya? Sederhananya
sih bisa membuat serangan lebih terasa sakit. Penggunan U.A. Playmaker bisa
dilakukan ketika kita berhasil melewati giliran pertama dengan selamat
menggunakan U.A. Perfect Ace atau U.A. Goalkeeper dengan U.A. Stadium sudah ada
di field. Seperti biasa Normal Summon U.A. Midfielder, cari U.A. Playmaker dan
Special Summon dengan mengmbalikan defensive U.A., dapatkan extra 500 ATK untuk
setiap monster kita, kemudian masuk ke Battle Phase. Serang menggunakan U.A.
Playmaker terlebih dahulu, kemudian U.A. Midfielder dengan didukung oleh U.A. Playmaker
effect. Kemudian kebalikan U.A. Playmaker untuk Special Summon defensive U.A. kembali
ke field. Seperti U.A. Stadium, penambahan ATK dari U.A. Playmaker bersifat
permanen, berarti sekarang U.A. Midfielder memiliki 2500 ATK. Giliran selanjutnya
akan sangat mendekati kemenangan jika tidak ada intervensi dari spell dan trap
lawan. Pada dasarnya kegunaan dari kartu ini adalah memberikan monster U.A.
yang memiliki ATK lemah menjadi memiliki ATK tambahan untuk bertahan maupun
menyerang monster lawan. U.A. Playmaker juga bisa membantu U.A. Slugger untuk
jaminan serangan kuat yang tidak bisa direspon lawan. Tapi terkadang itu tidak
akan cukup dan kita perlu mengandalkan pertahanan, dan inilah saatnya U.A. Blockbacker
unjuk gigi.
U.A. Blockbacker
You can Special Summon this card (from your hand) by returning 1 “U.A.” monster you control to the hand, except “U.A. Blockbacker”. You can only Special Summon “U.A. Blockbacker” once per turn this way. Once per turn, when your opponent Special Summons a monster(s): You can change their battle positions, and if you do, negate their effects.
Baiklah, U.A. Blockbacker merupakan monster defensive U.A. kedua,
dan pastinya sangat berguna. Dengan effect yang mirip dengan kartu trap “Memory
Loss”, U.A. Blockbacker adalah monster defensive U.A. yang bisa menggunakan
effectnya pada giliran siapapun. Yah, mungkin dalam beberapa kasus, effectnya akan
tetap berdampak buruk bagi lawan meskipun lawan melakukan Summon selama giliran
kita, contohnya dengan menggunakan “El-Shaddoll Fusion”, “Call of the Haunted”,
atau monster Artifact. Akan tetapi selama giliran lawan barulah kartu ini akan
benar – benar berguna. U.A. Blockbacker dengan playstyle deck ini merupakan alasan
mengapa deck ini memiliki kemampuan bagus untuk mengatasi deck Nekroz : lawan
akan bergantung pada Decisive Armor atau Valkyrus (ketika kita tidak
memiliki U.A. Goalkeeper atau trap), atau lawan bergantung pada Trishula.
Mungkin sampai disini dulu untuk pembahasannya. Dilanjut di next post yoo~
Mungkin sampai disini dulu untuk pembahasannya. Dilanjut di next post yoo~
No comments:
Write comments